Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2014

Yang Ikhlas ya Bu Cusi…….

Bagaimana jika suatu saat kita kehilangan putra kita? Menangis, histeris, pingsan, atau mau apa lagi? Saya, terus terang, tidak pernah mau membayangkan itu. Pasti sangat berat. Pagi ini, saya Takziah ke rumah Ibu Cusi, dia salah satu rekan kerja dan teman saya. Dia baru saja kehilangan putranya yang berumur 8 Tahun yang masih duduk di bangku kelas 1 SD.  Penyaikit demam berdarah merenggut putranya. Terlihat sekali raut wajah Bu Cusi itu begitu sedihnya. Dia tidak pingsan, tetapi nampak lemas dan menangis, terlihat dia sangat terpukul sekali. Saat saya menyampaikan belasungkawa, meski tampak murung, dia tampak tabah. “Terima kasih Pak”, kata rekan kerja sekaligus teman saya ini. Ya Allah begitu berat cobaan ini buat dia tapi  dia begitu tegar menghadapi ini. Dia masih memberikan senyum kepada tamu yang datang.  Subhanallah….. Jika saya diberi cobaan seperti ini, mungkin sudah ada meja yang terlempar atau jendela yang pecah karena jengkel. Baru berapa minggu yang l

Sungguh Golput itu Ga Keren Sama Sekali

Nah... Gimana? Masih yakin banget mau golput? Gak sayang sama besarnya pengaruh suara kita bagi perbaikan Indonesia? mau berapa lama lagi kita ngomel di blog, karna guru gak becus ngajar? nyinyir di twitter? cuma numpang pup aja di tanah ini? Mau berapa lama lagi kita marah-marah di status FB karna Indonesia payah. Atau maki-maki mau pindah jadi warga negara lain karna indonesia tidak sesuai dengan yang kita harapkan? sungguh Golput itu sama sekali ga keren. Mau Indonesia maju kan? Yuk, pastikan kita menggunakan hak suara kita pada pemilu Presiden dan Wakil Presiden pada 9 Juli 2014 nanti.

Kita yang Muda, Golput itu Ga Kerenn!!!

Pada 9 Juli mendatang kita akan menyambut pesta demokrasi terbesar di tanah air. Setelah berhasil menggelar pemilihan legislatif dengan cukup aman, kini saatnya kita memilih siapa yang berhak memimpin republik ini untuk 5 tahun kedepan. Apakah kamu sudah punya pilihan di pemilu 9 Juli nanti? Atau kamu justru salah satu orang yang memutuskan untuk tidak memilih kandidat manapun alias golput? Satu suara saja berarti dan menentukan nasib bangsa loh. Saat ini dari hasil perhitungan polling lembaga survey, belum ada kandidat yang diprediksikan akan menang telak. Perolehan suara kedua kandidat masih terus bersaing. Menurut beberapa sumber, kemenangan kandidat dalam pemilu mendatang justru akan ditentukan oleh  swing voters (pemilih yang setiap detik berubah).   Warga negara yang pilihannya masih mengambang ini biasanya datang dari kalangan anak muda berpendidikan. Hingga saat ini tidak ada satu pasangan kandidat pun yang berhasil mengantongi suara diatas 50% da

ANDAI AKU TLAH DEWASA (LIRIK LAGU)

Andai aku tlah dewasa Apa yang kan kukatakan  Untukmu idolaku Tersayang ayah Andai usiaku berubah Kubalas cintamu bunda Pelitaku Penerang jiwaku dalam setiap waktu                              *Oh….                Kutahu kau berharap dalam doamu                Kutahu kau berjaga dalam langkahmu                Kutahu slalu cinta dalam senyummu                O… Tuhan kau kupinta               Bahagiakan mereka sepertiku Andai aku tlah dewasa Ingin aku persembahkan Semurni cintamu Setulus kasih sayangmu Kau slalu ku cinta

Chikara o Awaseru (Kita Bersama-sama Menggalang Kekuatan)

Jepang dikenal sebagai negara yang berhasil membangun negaranya dalam kurun waktu yang singkat dan menjadi bangsa di benua Asia yang kedudukannya sejajar dengan bangsa-bangsa Barat, terutama Amerika. Ketertinggalan Jepang akibat pelaksanaan sakoku (penutupan negara) ditanggapi dengan cepat. Jepang mulai membangun negaranya yang telah tertinggal dari negara-negara Barat, bahkan negara-negara Asia tetangganya, seperti Cina dan Korea menjadi negara modern. Di bawah pemerintahan Meiji, Jepang dengan slogan fukoku kyohei mulai membangun ketertinggalannya dalam berbagai bidang kehidupan. Peristiwa kedua yang berhubungan dengan pembangunan Jepang terjadi ketika mengalami kekalahan dalam Perang Dunia Kedua, yang berakibat hancurnya perindustrian yang baru dibangun. Namun, dalam kurun waktu yang singkat Jepang berhasil menyamai kedudukannya dalam bidang ekonomi dengan negara-negara Barat dan peristiwa ketiga yaitu Tsunami 2011 yang menimpa kota Miyagi, Fukushima dan Iwate. Selalu menarik dari

SAYA TIDAK SETUJU DENGAN KURIKULUM 2013!

Dari awal saya mendengar dan sampai mengikuti pemberitaan dan kabar tentang Kurikulum 2013 tentang rencana pemerintah menerapkan Kurikulum 2013 mulai tahun 2013/2014 saya sudah kesal sekali. Loh kok kesal? Ya iya lah kesal, mungkin bukan dirasakan saya saja tapi kalangan praktisi pendidikan bahkan orang tua murid yang tak menyetujui rencana ini. Kurikulum 2013 ini rencananya akan memangkas jumlah mata pelajaran di sekolah sehingga menjadi lebih sedikit, yaitu tingkat SD dari 10 mata pelajaran (mapel) dipangkas menjadi 6 mapel. Mapel yang ditiadakan antara lain : IPA, IPS, Bahasa Inggris, Teknologi Informatika dan Komputer (TIK). Padahal pelajaran ini begitu penting di era kini malah ditiadakan. IPA misalnya yang dihilangkan. Duh jangan mentang-mentang anak Indonesia lumayan banyak berprestasi di Olimpiade Sains tingkat Internasional, maka pelajaran ini dianggap gampang. Mereka itu Cuma sedikit jumlahnya dibandingkan anak-anak yang kurang paham sains. Ini tentu bertentangan dengan sema